Selasa, 03 Januari 2012

IPK Bukan Penentu Keberhasilan


Bagi mahasiswa IPK merupakan sesuatu yang harus bagus, dan menjadi Tujuan utama dari kuliah. Meskipun pada saat melamar kerja IPK juga menjadi tolak ukur dari para HRD untuk menerima kita sebagai calon karyawan yang baru . Namun IPK yang tinggi menurut beberapa riset juga bukan penentu sebaimana baiknya seorang dalam hal bekerja terlebih sebagai mahasiswa ekonomi yang akan terjun dalam dunia bisnis.
Adapum beberapa fakta yang saya kumpulkan dari beberapa sumber tentang Fakta dari kekurangan mahasiswa yang memiliki IPK tinggi.
Mahasiswa pintar calon pebisnis gagal. Mahasiswa IPK tinggi sulit jadi pebisnis sukses. IQ mahasiswa pandai atau mahasiswi pintar hambatan jadi pengusaha sukses. Mahasiswa jenius lebih mudah jadi karyawan. Alasan mahasiswa calon pemilik bisnis gagal:

1. Mahasiswa pintar tidak percaya karyawan


Mahasiswa pintar IPK di atas 3,5 biasanya hebat dalam segala hal. Mahasiswa pintar bisa kerjakan segala sesuatu sendiri. Mahasiswa pintar sulit delegasi tugas pada anak buah, karena kuatir anak buah tidak sepintar dirinya. Sulit mahasiswa jadi pebisnis sukses bila mau kerjakan semua pekerjaan sendiri.

Contoh bisnis bimbingan belajar: apa bisa jadi pebisnis bimbel sukses bila mau mengajar semua murid sendiri?

2. Mahasiswa pintar over thinking dan terlalu banyak ide bisnis

Otak mahasiswa pintar encer. IQ tinggi buat mahasiswa pintar terlalu banyak berpikir sehingga waktu untuk mahasiswa buka bisnis baru lama dan mahasiswa sudah stress sebelum jadi pebisnis sukses.

3. Mahasiswa pintar takut gagal

Mahasiswa pintar atau mahasiswi pintar tidak pernah gagal. Mahasiswa IPK tinggi sukses di universitas, semua mata kuliah nilai A. Tiap pebisnis sukses pasti pernah gagal. Mahasiswa pintar malu berat bila bisnis gagal.

Tips bisnis mahasiswa pintar: belajar percaya karyawan, analisa ide bisnis secukupnya, dan tinggalkan gengsi untuk mulai bisnis baru.

IQ tinggi dan IPK di atas 3,5 penghalang mahasiswa jadi pebisnis sukses. Jangan malu belajar bisnis dari nol agar tidak jadi calon gagal pebisnis IPK tinggi mahasiswa pintar
Namun meskipun seperti itu kita juga sebagai mahasiswa juga harus tetap berusaha maksimal agar selain kita mengerti arti kehidupan yang sebenarnya. Nilai atau IPK juga harus tetap kita usahakan agar tetap bagus , agar orang tua kita bangga terhadap prestasi yang kita raih. Bagi teman-teman sesame mahasiswa . SEMANGAT !!!!!

Sumber :
http://www.investasibisnis.com/2011/02/mahasiswapintarpebisnis.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar